Orangtua yang memiliki anak balita memang tidak boleh lengah sedikit pun. Karena sedikit saja balita tidak terawasi, bahaya siap mengancam nyawa si buah hati.
Di Pangkal Pinang, Kepulauan Riau, seorang balita berumur tujuh bulan menelan peniti sehingga benda pengait itu tersangkut di tenggorokan.
Insiden itu terjadi akibat kedua orangtuanya tengah asyik mengobrol. Keduanya baru sadar anak pertamanya itu mengalami sesuatu yang tak wajar ketika batuk dan mengeluarkan darah.
Diduga peniti yang dikaitkan di baju bagian dada sebelah kiri Andini itu terlepas dan kemudian ditelan bocah malang itu.
Bayi bernama Andini itu kemudian dilarikan ke puskesmas setempat yang kemudian merujuknya ke RSUD Pangkal Pinang. Melalui hasil rontgen diketahui ada peniti di tenggorokan Andini.
Karena kekurangan alat, pihak rumah sakit merujuk Andini ke RSCM Jakarta.
Kelengahan yang berujung malapetaka pun terjadi pada Feri Valentino (2) asal Pamekasan Madura. Feri mengalami luka bakar di sekujur tubuh akibat terkena tumpahan minyak goreng panas. Peristiwa itu terjadi saat ibunya tengah menjemur pakaian.
sumber: okezone