PANJANG: Kiptiah beridi di atas kursi dengan mengurai rambut memanjang sekitar tiga meter di rumahnya kemarin.
CLURING - Kiptiah, 46, warga Dusun Krajan, Desa Cluring, Kecamatan Cluring, Banyuwangi punya rambut istimewa. Karena sudah puluhan tahun tidak dipotong, panjangnya hampir tiga meter.
Kiptiah mengaku sudah menyukai rambut panjang sejak kecil. Sejak kelas empat sekolah dasar (SD), dia memutuskan untuk tidak memotong rambutnya. Setiap ibunya menganjurkan untuk memotong rambut, Kiptiyah selalu menolak dengan alasan ingin memiliki rambut yang panjang melebihi tinggi badannya sendiri.
Awalnya, Kiptiah membiarkan begitu saja rambutnya memanjang tanpa perawatan. Sehingga hampir setahun lamanya, rambut itu dibiarkan memanjang apa adanya. ‘’Waktu kelas empat itu, saya masih belum bisa melakukan perawatan rambut. Setelah naik kelas lima, baru saya diajari merawat rambut yang baik oleh ibu,” kenang guru SMAN Cluring itu.
Perawatan yang dilakukan ketika masih usia SD tersebut, dilakukan sebagaiman gadis kebanyakan. Yaitu keramas dengan sampo setiap tiga hari sekali. Selain itu juga merapikan bagian rambut yang tidak beraturan. ‘’Waktu itu, panjang rambut saya kan masih sebahu, jadi tidak terlalu sulit melakukannya,” tuturnya. (azi/bay)
Foto: ABDUL AZIZ/Radar Banyuwangi