MUSKOGEE - Seorang mahasiswa berusia 19 tahun di Universitas Oklahoma terpilih sebagai wali kota Muskogee, wilayah berpenduduk 38.000 jiwa di sebelah timur laut negara bagian Oklahoma.
Dari seluruh suara di daerah yang telah dihitung, John Tyler Hammons memenangi 70% suara, dan mengalahkan calon lain yang berusia lebih jauh dari dia.
"Kepercayaan yang diberikan publik kepada saya adalah yang terbesar, dan memberikan pengalaman yang mengagumkan yang pernah saya dapat sepanjang hidup," kata Hammons, dikutip Associated Press.
Hammons, yang akan dilantik pekan depan, mengatakan dirinya berencana melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi, dan berharap dapat mentransfer sekolahnya lebih dekat dengan Muskogee.
"Terpilih tidak mengubah keinginan saya untuk melanjutkan pendidikan," kata dia. "Kami akan mengatur jadwal sehingga saya bisa menjadi wali kota dan tetap bersekolah."
Hammons menggantikan Wren Stratton, yang memutuskan tidak maju kembali setelah masa jabatannya habis. (jri)
Dari seluruh suara di daerah yang telah dihitung, John Tyler Hammons memenangi 70% suara, dan mengalahkan calon lain yang berusia lebih jauh dari dia.
"Kepercayaan yang diberikan publik kepada saya adalah yang terbesar, dan memberikan pengalaman yang mengagumkan yang pernah saya dapat sepanjang hidup," kata Hammons, dikutip Associated Press.
Hammons, yang akan dilantik pekan depan, mengatakan dirinya berencana melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi, dan berharap dapat mentransfer sekolahnya lebih dekat dengan Muskogee.
"Terpilih tidak mengubah keinginan saya untuk melanjutkan pendidikan," kata dia. "Kami akan mengatur jadwal sehingga saya bisa menjadi wali kota dan tetap bersekolah."
Hammons menggantikan Wren Stratton, yang memutuskan tidak maju kembali setelah masa jabatannya habis. (jri)