Harmoko Tak Perlu Bentuk Partai Baru

Anggota DPR (Fraksi Partai Golkar) DPR Ferry Mursyidan Baldan berpendapat, mantan ketua umum Golkar Harmoko seharusnya tidak perlu ikut-ikutan membentuk partai baru.

"Meski mendirikan partai adalah hak warganegara namun bagi seorang Harmoko sebetulnya tidak perlu ikut-ikutan bikin partai," kata Ferry di Jakarta, Selasa (22/4), tentang deklarasi Partai Kerakyatan Nasional yang dibentuk Harmoko akhir pekan lalu.

Ferry menyayangkan langkah Harmoko itu karena tidak akan membawa angin segar bagi bangsa kecuali sekadar memakai "baju" baru atau daur ulang.

Padahal, katanya, Harmoko dalam kapasitas sebagai sesepuh Partai Golkar bisa menyampaikan berbagai aspirasi di dalam Partai Golkar. "Bukankah beliau pernah memimpin Golkar dan untuk mengabdi kepada bangsa dan negara tetap bisa dilakukan melalui Golkar yang dahulu pernah dipimpinnya," ujar Ferry.

Ferry bahkan menyebut langkah Harmoko itu telah `merampas` kesempatan orang lain yang belum pernah berpartai untuk mendirikan partai baru. "Biarlah kesempatan mendirikan partai baru menjadi ruang bagi masyarakat yang belum pernah berpartai," katanya. [EL, Ant]
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Belajar Bahasa Inggris